7 SKILL LEADERSHIP

7 skill leadership. Setiap manusia di muka bumi ini diciptakan begitu sempurnanya oleh Allah SWT. Allah menciptakan setiap manusia dengan masing-masing keahlian/bakat yang telah ditentukan. Namun, tahu kah kamu bahwa setiap manusia itu harus, wajib dan sudah pasti memiliki 7 skill yang telah mereka punya sejak mereka lahir? Yaa benar ke-7 skill tersebut adalah keterampilan LEADERSHIP. Apa saja 7 keterampilan tersebut? Mari kita bahas satu per satu keterampilan tersebut.
1. MENGENAL DIRI (UNDERSTANDING SELF)
Mengenal diri adalah suatu cara dimana kita mengenal keadaan diri kita sendiri. Bukan hanya mengenal keadaan, namun kita mendalami tentang diri kita. Apa yang kita sukai, apa bakat kita, apa kelemahan kita, apa keunggulan kita, dan lain sebagainya yang berhubungan tentang diri kita sendiri.
2. KOMUNIKASI
Komunilasi adalah, suatu keadaan dimana kita menungkapkan suatu perasaan, gagasan, atau ide kepada lawan bicara kita. Jadilah pemimpin yang bukan hanya pandai berkomunikasi, tetapi jadilah pemimpin yang menginspirasi dalam setiap kata-katanya.
3. MENYATU DENGAN YANG LAIN (GETTING ALONG WITH OTHERS)
Menyatu dengan yang lain adalah bagaimana cara kita untuk berbaur, atau cara kita untuk bergabung dalam suatu organisasi atau suatu kelompok. Bukan hanya bergabung pada satu kelompok, tetapi kita harus menyatu dengan yang lain agar kita bisa berwawasan luas tentang pertemanan, bagaimana kita bekerja sama dengan mereka, bagaimana kita dapat mengerti sifat mereka pula. Dan pada dasarnya pula kita tahu bahwa MANUSIA TIDAK DAPAT HIDUP SENDIRI maka dari itu kita perlu mempelajari banyak tentang hal ini.
4. BELAJAR UNTUK BELAJAR (LEARNING TO LEARN)
Belajar bukan hanya sekali mempelajari tetapi setelah selesai, diabaikan pelajaran tersebut. Tetapi, belajar adalah suatu proses dimana kita memperdalam sebuah materi yang dipelajari. Belajar bukan hanya dari buku atau internet ataupun materi pelajaran sekolah. Tapi, belajar juga bisa dari kesalahan yang pernah kita buat, ataupun lingkungan sekitar.
Hal-hal yang harus kita lakukan dalam belajar :
a. Menentukan tujuan belajar
b. Menentukan informasi yang dibutuhkan
c. Menentukan sumber informasi
d. Menggali dan menyerap informasi
e. Mengelola informasi
5. MEMBUAT KEPUTUSAN (DECISION MAKING)
Permasalahan sering muncul secara seketika. Tetapi sebagai seorang pemimpin kita harus bisa membuat keputusan yang cepat dan tepat agar masalah tersebut bisa terselesaikan. Membuat keputusan juga tidak boleh sembarangan, tetapi kita juga harus memikirkan baik buruknya dampak yang akan terjadi pada keputusan yang kita buat tersebut
6. MENGATUR (MANAGING)
Bukan hal yang mudah mengatur khalayak banyak diluar sana. Setiap orang mempunyai fikiran dan sifat yang berbeda. Maka dari itu mengatur juga sangat berpengaruh pada kepemimpinan seseorang.
Agar dapat mengatur dengan baik, seorang pemimpin harus menjalankan fungsi:
a. Perencanaan
b. Pengorganisasian
c. Penggerakkan
d. Pengawasan
7. BEKERJASAMA DALAM KELOMPOK (WORKING WITH GROUPS)
Bekerjasama dalam kelompok bukan juga hal yang mudah. Hal ini diperlukan kerjasama yang kuat, saling memahami, dan kekompakan yang luar biasa. Suatu hasil yang dikerjakan akan sempurna bila ada ketiga komponen tersebut.

Nah, ke-7 skill sudah kita pelajari bersama. Apabila keterampilan tersebut kita pelajari dan kita pahami, insyaallah kita akan menjadi pemimpin yang baik. Semua manusia pada dasarnya memiliki ke-7 hal tersebut namun jika tidak di aplikasikan dalam kehidupan, keterampilan tersebut tidak akan berkembang. Mari kita coba pelajari dan kita aplikasikan dalam hidup. Semangat!!

Tinggalkan komentar